Stroke: Penyebab, Gejala, Pencegahan, dan Pengobatannya

Penyebab gejala pencegahan pengobatan stroke
Source
Stroke merupakan penyakit yang paling mematikan nomor wahid di Indonesia. Stroke sering disebut juga serangan otak. Hal ini dapat terjadi pada siapa saja setiap saat . Hal ini terjadi ketika aliran darah ke area otak terputus. Ketika ini terjadi,sel-sel otak kekurangan oksigen dan sel-sel otak mulai mati. Ketika sel-sel otak mati selama stroke, kemampuan dikendalikan oleh daerah otak seperti memori dan kontrol otot akan hilang sehingga pasien tidak mampu mengendalikan tubuhnya. Seperti yang saya kutip di stroke.org

Diakhir tahun 2012 saja sudah ada 500.000 kasus stroke dan akan terus bertambah setiap tahunnya.

Disini akan mengupas penyebab, gejala, pencegahan, dan pengobatan stroke

Penyebab Stroke

Stroke terjadi karena aliran darah di otak berhenti seketika.  Dalam hitungan menit, sel otak mulai mati.  Terdapat 2 jenis stroke. Pertama, stroke iskemik, merupakan stroke yang paling sering terjadi. Stroke iskemi merupakan aibat dari adanya jendalan darah yang menyumbat pembuluh darah. Kedua, stroke hemoragik, disebabkan karena pecahnya pembuluh darah sehingga darah mengalir keluar.  Ada yang disebut dengan “Stroke Mini” atau Transient Ischaemic Attacks (TIA). TIA ini terjadi ketika aliran darah di otak hanya berhenti sebentar. 

Pada awalnya, stroke penyakit turunan. Namun hal ini tidak dapat dipastikan. Stroke lebih sering terjadi karena pola hidup yang tidak sehat. Seperti keseringan makan makanan junk food atau fast food, meminum alkohol, merokok, hingga kurang olahraga.

Gejala Stroke

  • Mendadak merasa pusing dan sakit kepala tanpa diketahui sebabnya.
  • Mati rasa tiba-tiba pada salah satu sisi tubuh
  • Kemampuan berbicara dan kemampuan memahami perkataan orang lain menurun
  • Kehilangan Keseimbangan
  • Sakit Kepala Parah
  • Fungsi mata menjadi menurun
  • Cepat kelelahan

Pencegahan Stroke

Stroke dapat dicegah dengan:
  • Hindari kebiasaan merokok
  • Periksa tensi secara rutin
  • Atasi dan kendalikan strees dan depresi
  • Makan makananan yang sehat terutama yang mengandung potasium
  • Hindari Alkohol
  • Olahraga Teratur
  • Cek Berat badan, karena berat badan berlebih ataupun kurus dapat menyebabkan stroke
  • Carilah Informasi tentang stroke. Baik dari buku, internet, ataupun bertanya langsung ke dokter.

Pengobatan Stroke

Apabila diri kamu, atau orang terdekat kamu mengalami gejala-gejala yang diatas, sebaiknya bawalah ke rumah sakit untuk didiagnosa. Mengingat bahwa stroke adalah penyakit yang berbahaya sekaligus mematikan. 

Pengobatan stroke dapat dilakukan dengan terapi khusus stroke. Terapi khusus ada beberapa cara yang terkait satu sama lain. Untuk lebih lanjutnya silahkan tanya ke yang ahli. Dan juga disarankan mengkonsumsi obat herbal. Karena yang herbal hanya sedikit memiliki efek samping.










Share this

0 Comment to "Stroke: Penyebab, Gejala, Pencegahan, dan Pengobatannya"

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...